Posts

Showing posts from May, 2019

Tips Jitu Menghilangkan Ketombe dengan Jeruk Nipis

Ketombe merupakan gangguan pada rambut yang sangat menjengkelkan. Bagaimana tidak, jika ketombe sudah parah maka akan "longsor" begitu saja. Kepala gerak sedikit saljunya turun. Belum lagi kalau cuaca sedang panas dan keringat dimana-mana. Rambut jadi gatal dan sangat mengganggu. Untuk warna pakaianpun harus dipilih betul-betul. Jika menggunakan warna gelap takutnya si salju akan menampakan diri dan membuat mood jadi drop. Tapi tenang saja, saya punya tips ampuh untuk menghilangkan ketombe dengan bahan alami dan sederhana, yaitu dengan menggunakan scrub alami yang berbahan dasar garam dan jeruk nipis. Scrub ini berfungsi untuk mengangkat sel-sel mati pada kulit kepala sehingga ketombe ikut terangkat juga. Wangi jeruk nipis yang segar bisa membuat relaksasi bagi kita.  Bahan dan cara membuat scrub : - 1 sdt garam - 1 buah jeruk nipis Cara membuat : - Campur garam dengan perasan jeruk nipis  Cara penggunaan : - Oleskan dan gosok-gosok pada permuka

Promo Terbaik BIG RAMADHAN SALE Shopee

Memasuki bulan suci Ramadhan tentu erat kaitannya dengan perputaran roda ekonomi. Mengingat permintaan pasar untuk beberapa produk akan meningkat. Misalnya saja kebutuhan sandang dan pangan yang melonjak drastis saat memasuki bulan suci Ramadhan. Belum lagi ketika menjelang hari raya Idul Fitri, minat pasar terhadap berbagai macam produk kebutuhan Lebaran melonjak drastis dari mulai kue, kebutuhan pokok sampai pakaian juga tak terlewatkan. Nah untuk ibu-ibu seperti saya, dituntut untuk lebih cerdik memilah milih teknik belanja yang lebih hemat. Saya lebih senang berbelanja online karena lebih efektif. Kita bisa memilih barang kapan saja, baik itu saat anak sudah tidur atau saat waktu luang. Tak perlu capek, tinggal duduk manis dan pilih barang yang disukai. Untuk tempat belanjanya, saya lebih suka belanja di marketplace seperti Shopee. Shopee dengan keuntungan free ongkir yang membuat saya selalu jatuh cinta. Kali ini, Shopee mengadakan promo Big Ramadhan Sale dengan diskon up to 7

Cara Membuat Cilok Anti Ribet Anti Gagal

Image
Hayo siapa di sini yang cemilan kesukaanya adalah per-aci-an ?! Yup, aci atau tepung tapioka merupakan salah satu bahan makanan yang familiar di kuping masyarakat Indonesia. Mengingat banyak sekali olahan yang bisa dibuat menggunakan tepung tapioka. Tepung berbahan dasar singkong ini kerap dijadikan kudapan seperti cilok, cimol, cireng, cigo, cilung, dan aci-aci yang lainnya. Nah saat puasa seperti sekarang tentu mulut kita akan merindukan cemilan aci ini. Biasanya selepas terawih sambil nonton tv kita ingin nyemil-nyemil cantik. Bisa nyemil cilok, cimol, bakso atau yang lainnya. Nah kali ini saya akan share resep cilok, cara membuat cilok anti ribet dan anti gagal. Resep Cilok Anti Ribet Anti Gagal Bahan  : 1. 5 sdm tepung tapioka 2. 2 sdm tepung terigu 3. Garam, penyedap dan lada bubuk 4.  Air hangat 5. Ulekan bawang putih 1 siung 6. Irisan bawang daun Cara membuat : 1. Campurkan tepung terigu, tepung tapioka, bawang daun, bawang putih, garam, penyedap dan lada 2. Tam

Resep Soto Ayam Madura ala Mama Senja

Image
Soto merupakan hidangan khas Nusantara yang sangat lezat. Ragam rupanya juga bermacam-macam. Ada soto bening yang segar, ada soto santan Betawi yang gurih, soto mie Bogor yang komplit serta berbagai macam jenis soto yang lainnya. Nah soto yang menjadi kegemaran saya adalah soto ayam khas Madura yang kental dan segar. Ditambah bumbu kemirinya yang membuat kuah soto menjadi gurih. Jika membeli di penjual soto Madura, 1 kantong dihargai 20.000 rupiah. Hmm kenapa tidak coba buat sendiri saja ? Resep tinggal searching dan bahan tinggal cus belanja ke warung. Bahan-bahannya simpel dan yang terpenting adalah bumbu harus lengkap agar rasanya sama. Berikut resep soto Madura yang berhasil saya eksekusi. Bahan : ⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀ 1/4 daging dada ayam, 1/4 kg ceker ayam, kol iris, bihun kaca. ⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀ Bumbu halus : ⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀ 6 siung bawang merah, 3 siung bawang putih, 4 biji kemiri, 1 ruas kunyit, sejumput ketumbar, sejumput lada. ⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀ Bumbu kasar : ⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀ 1 ruas jahe gepre

Pisang Aroma SKIPPY Menu Andalan untuk Berbuka Puasa

Image
Assalamualaikum ibu-ibu, sudah mempersiapkan menu takjil untuk berbuka atau belum ? Jika tidak menyiapkan menu manis-manis untuk takjil rasanya kurang lengkap ya, bu ! Meskipun sudah memasak banyak hidangan namun jika si kecil manis belum tersaji rasanya tetap saja belum komplit. Nah, saya ada satu resep simpel nan enak nih untuk takjil nanti. Namanya pisang aroma. Yup, olahan pisang dibalut kulit lumpia ini begitu mudah diolah dan nikmat disantap lengkap dengan teh manis hangat. Rasanya yang manis gurih dan porsinya yang kecil membuat si perut tidak bisa menolak untuk menikmatinya. Nah kali ini, saya mengkombinasikan pisang aroma ini dengan selai kacang SKIPPY . Selai kacang yang lembut dan gurih ini bisa ibu-ibu dapatkan di supermarket atau minimarket terdekat. Selain bisa dikonsumsi sebagai olesan roti, bisa juga digunakan sebagai pelengkap dalam menu masakan ibu dirumah, Ini dia bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat Pisang Aroma Skippy : 1. 3 buah pisang matang (beba

Banjar Atas (BA) Tempat Buka Puasa Legendaris yang Hits di Kota Banjar

Image
Memasuki bulan Ramadhan tentu saja banyak kegiatan khas bulan puasa yang dilakukan. Dari mulai Sahur On The Road, Ngabuburit, hingga Buka Bersama. Nah dari semua kegiatan tersebut, kegiatan mana sih yang menjadi pavorit kalian ? Kalau saya sih, ngabuburit dan buka bersama tentunya. Karena dua kegiatan tersebut bisa dilakukan bersama buah hati tercinta yang masih 11 bulan. Kalau SOTR, sepertinya belum bisa karena anak masih bobo. Nah, kalau sudah bahas buka bersama tentunya akan dibahas pula tempat makan pavorit untuk buka bersama. Tempat yang dipilih tentunya tempat yang nyaman, bisa menampung banyak orang, ada musholanya, serta menu makanan yang lengkap. Nah di kota saya Banjar Jawa Barat, tempat buka bersama yang hits sepanjang masa adalah Banjar Atas. Daerah rest area yang diisi tenda-tenda pedagang berbagai macam makanan ini selalu menjadi spot pavorit bagi warga baik itu warga lokal maupun warga pendatang. Lokasi strategis di pinggir jalan, di lingkungan hutan kota yang asri

Ngabuburit ; Kegiatan Rutin yang Tak Pernah Terlewatkan

Image
Berbicara tentang puasa, tentu erat kaitannya dengan istilah "ngabuburit". Apa sih ngabuburit itu ? Istilah ngabubuit berasal dari bahasa Sunda "burit" yang berarti sore. Dalam istilah "ngabuburit" ini diartikan sebagai kegiatan mengisi waktu di sore hari menjelang malam. Sambil menunggu adzan maghrib berkumandang. Sekarang, ngabuburit menjadi tren di bulan puasa yang tidak boleh dilewatkan. Kegiatan ngabuburit pun kian beragam dari mulai sekedar nongkrong-nongkrong sekitar rumah bersama tetangga, bermain layangan, memasak, olahraga ringan ataupun sederet kegiatan seru lainnya. Nah untuk saya yang merupakan seorang ibu rumah tangga, tiada ngabuburit yang lebih seru kecuali memasak ! Yap, saya sangat suka memasak. Entah itu makanan ringan, masakan rumahan, hingga kue dan roti. Meskipun masih belajar, tapi saya sangat menikmatinya. Terlebih saya punya anak bayi 11 bulan yang sedang aktif-aktifnya.Biasanya saya ajak juga main di dapur. Biarlah dia mengexp